Salah satu tantangan dalam pemanfaatan tenaga angin adalah cara memelihara, atau mengakses turbin-turbin penghasil listrik. Pada kenyataannya, banyak lahan turbin angin berada di wilayah berangin kencang dan sulit dijangkau, sehingga pemeliharaan rutin pun sulit dilakukan. Di Tiongkok, yang menurut Global Wind Energy Council, merupakan penghasil tenaga angin terbesar di dunia, ExxonMobil dan para mitra lokalnya sudah mengembangkan solusi unik untuk mengatasi masalah ini. Jalan keluarnya berupa armada truk khusus yang sanggup mengangkut segala kebutuhan untuk pemeliharaan turbin, yang sebagian besar berada di pelosok negeri. Armada truk ini menempuh ribuan kilometer setiap tahun untuk memasok pelumas dan minyak gemuk ke lahan-lahan turbin angin di Tiongkok agar turbin bisa terus berputar.

Tags

  • icon/text-size
You May Also Like

Jelajahi Selengkapnya

Saatnya untuk ekspansi ke Shanghai
Dalam hal tenaga angin, pelumas membuat perubahan besar